Masuk

Pesona Wisata Tawangmangu, Nomor 5 Instagramable

Pesona Wisata Tawangmangu, Nomor 5 Instagramable

Hai sahabat Jalan Terus, berjumpa lagi dengan kami. Bagi kalian yang masih belum puas dan masih ingin mengisi waktu liburan sebagai suatu kegiatan merefresh otak, kami ada beberapa daftar tempat wisata yang berada di Tawangmangu, Jawa Tengah:

1. Kebun Teh Kemuning

www.youtube.com

Bagi kamu yang suka ngeteh pasti penasaran kan bagaimana proses pembuatan teh itu sendiri ? Nah di Kebun Teh Kemuning ini sobat bukan hanya dapat menikmati suasana udara segar pegunungan dan pesona hijaunya daun teh yang tehampar luas  tapi juga dapat melihat para perempuan bercaping yang mengendong bakul sebagai tempat dari hasil daun teh yang dipetik. Kebun Teh Kemuning ini berada di Kecamatan Ngargoyoso, Tawangmangu.

2. Telaga Sarangan

www.1001malam.com

Telaga itu apa sih ? Telaga itu sama artinya dengan danau sobat hehe. Telaga serangan dikenal juga dengan Telaga Pasir sobat. Di dalam  Telaga Serang terdapat berbagai puluhan kios cendera mata buat keluarga di rumah. Sobat dapat menikmati dan menyusuri telaga dengan berkuda atapun dengan mengendarai kapal Ferri. Dijamin pasti seru. Telaga ini menyediakan berbagai fasilitas diantaranya rumah makan, tempat bermain, pasar wisata, tempat parkir, sarana telepon umum, tempat ibadah, dan taman.

3. Air Terjun Grojogan Sewu

www.hello-pet.com

Buat kamu yang suka olahraga ataupun yang ingin kurusin badan air terjun Grojogan Sewu cocok buat kamu nih sobat karena apa ? karena untuk sampai di air terjun kamu perlu menaklukkan ribuan anak tangga hehe. Untuk menikmati keindahan memang perlu yang namanya perjuangan untuk meraihnya haha.

4. Air Terjun Jumog

www.keliling.com

Untuk bisa sampai ke air terjun Jumog, sobat hanya perlu menaklukkan 116 anak tangga. Bagi sobat yang sedang liburan bersama anak-anak tak perlu khawatir karena wisata alam ini aman untuk anak-anak.  Fasilitas yang disediakan seperti wahana permainan anak berupa jungkat jungkit, ayunan, dan bola panjat yang tentunya aman dan nyaman buat anak-anak.  Ada juga kolam renangnya hlo dan jangan khawatir juga karena terdapat warung makanan yang menyediakan menu makan buat para pengunjung.

5. Bukit Sekipan

www.travelingyuk.com

Nah yang nomor 5 ini nih keren banget dan wisata yang paling instagramable karena apa ? Wisata ini merupakan wisata yang cukup terlengkap dengan begitu banyak properti yang menarik. Bukit Sekipan memiliki berbagai jenis fasilitas mulai dari outbound, mini waterboom, rumah halloween, taman, kuliner, play ground, hingga penginapan. Bagi para pecinta foto jangan khawatir karena terdapat banyak spot-spot foto yang kekinian dan keren dari landmark top dunia seperti Menara Pisa, Twin Towers, Kincir Angin Belanda, Taj Mahal, Colosseum, dan sebagainya dengan ukuran mini. Lokasi Bukit Sekipan berada di  Desa Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Admin Mongotrip

Admin Mongotrip

Lihat semua postingan menurut Admin Mongotrip

Akun resmi mongotrip.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *