Masuk

Umbul Sidomukti, Icon Cantik Semarang

Umbul Sidomukti, Icon Cantik Semarang

Ada banyak tempat atau objek wisata yang bisa menjadi pilihan para pelancong saat berkunjung ke Semarang. Salah satu objek wisata yang menjadi favorit yaitu objek wisata Umbul Sidomukti. Wisata Alam Pegunungan di Semarang ini berlokasi di Desa Sidomukti, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang. Letak pasti dari kawasan objek wisata Umbul Sidomukti yakni berada di lereng sebelah selatan Gunung Ungaran pada ketinggian sekitar 1.200 mdpl. Kesejukan jelas akan sangat terasa ketika berada di tempat tersebut.

Umbul Sidomukti
startdarisemarang.blogspot.co.id

Bagi yang belum mengetahui lebih jauh tentang Umbul Sidomukti, kawasan objek wisata ini bisa dikunjungi oleh siapapun dan sangat cocok untuk orang-orang yang menyukai wisata alam terbuka. Terdapat beberapa fasilitas dan pelayanan yang disediakan oleh pihak pengelola objek wisata Umbul Sidomukti mulai dari Outbond Training, Games Adrenalin, Taman Renang Alam, Camping Ground, Pondok Wisata, Pondok Lesehan, hingga Meeting Room. Selain itu, terdapat fasilitas penginapan yang dapat dipilih sesuai selera dan anggaran. Untuk tempat kuliner, Umbul Sidomukti menyediakan beragam jenis makanan.

Umbul Sidomukti
pulungzone.wordpress.com

Objek wisata Umbul Sidomukti mempunyai tiga kolam renang yang diapit oleh dua jurang dan dialiri air alami. Para wisatawan bisa memiilih kolam berdasarkan kedalamannya. Salah satu fasilitas outbond yang dimiliki Umbul Sidomukti yakni flying fox, panjang lintasannya mencapai 110 meter dengan jarak ketinggian dari titik terendah lembah kurang lebih 70 meter. Tidak heran dengan lintasannya yang begitu panjang, wisatawan yang mencoba flying fox ini seakan berpindah dari lereng bukit ke bukit di seberang. Biaya yang harus dikeluarkan untuk dapat menikmati sensasi flying fox yaitu 15.000 rupiah.

Umbul Sidomukti
www.yukpiknik.com

Berbicara tentang Umbul Sidomukti, hal penting yang harus diketahui selain fasilitasnya yaitu akses menuju objek wisata tersebut. Objek wisata yang terletak di Semarang ini bisa diakses melalui dua jalur umum, yakni jalur pertigaan pom bensin Lembah Abang dan jalur Ambarawa. Untuk para wisatawan yang datang dari arah Yogyakarta, ketika telah sampai di Ambarawa, beloklah ke kiri arah Bandungan. Setibanya di Bandungan, jalan yang harus diambil yaitu jalan arah kanan untuk menuju Pasar Jimbaran. Apabila tidak menggunakan kendaraan pribadi, sewalah ojek yang terdapat di sekitar pasar tersebut. Wisatawan atau pengunjung yang membawa kendaraan mobil sendiri harus berhati-hati saat menuju ke objek wisata Umbul Sidomukti sebab kondisi jalan dari Pasar Jimbaran ke Umbul Sidomukti sangat sempit dan menanjak. Sementara bagi wisatawan yang berangkat dari arah Semarang dan Solo, saat tiba di pertigaan pom bensin Lembah Abang, belok di depan jalan pom bensin tersebut untuk menuju ke Pasar Jimbaran.

Umbul Sidomukti
tjuputography.blogspot.co.id

Itulah ulasan singkat tentang Umbul Sidomukti yang ada di Semarang. Semoga ulasan tersebut bisa bermanfaat.

Admin Mongotrip

Admin Mongotrip

Lihat semua postingan menurut Admin Mongotrip

Akun resmi mongotrip.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *