Masuk

Ingin lihat hamparan sawah yang hijau dan asri ditimpa sinar mentari pagi yang hangat di Bali? Selain persawahan terasiring di Tegalalang, Ubud, kamu juga bisa berkunjung ke area persawahan di Jatiluwih. Persawahan Jatiluwih bukanlah persawahan biasa lho! Tatanannya yang berteras atau berundak khas Bali memberikan nuansa pedesaan yang asri dan menentramkan. Jauh dari kebisingan kota. Untuk mengelilingi Jatiluwih, kamu bisa naik sepeda atau mobil Volkswagen yang banyak disewakan penyedia jasa tour di sana. Selain persawahan, di Jatiluwih ini kamu juga bisa menemui pura, rumah warga, dan pemandangan sungai. Jangan lupa juga mampir ke rumah makan yang tersedia untuk memenuhi kebutuhan logistikmu. Biar kamu semakin semangat jalan-jalan mengelilingi persawahan ini. Persawahan ini letaknya masuk wilayah Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan. Jaraknya sekitar 50 kilometer atau sekitar 1 jam 45 menit perjalanan mobil dari Kota Denpasar menuju utara.

Tambahkan Ulasan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ulasan

Silakan untuk melihat detail kontak.