Masuk

Ini Dia Daftar Tempat Es Krim di Purwokerto

Ini Dia Daftar Tempat Es Krim di Purwokerto

Purwokerto, kota kecil di kaki Gunung Slamet ini selalu menawarkan ketenangan, keramah tamahan, dan juga kehangatan mendoan + sotonya. Namun terkadang Purwokerto terasa terlalu panas saat siang hari belakangan ini. Aha, pasti es krim bisa jadi salah satu solusinya! Tapi, di mana saja sih tempat es krim di Kota Satria ini? Berikut ini daftar tempat es krim di Purwokerto yang sudah dirangkum Tentangindonesiaku.com untuk kamu semua.

Brasil Ice Cream & Kopi

ice brasil
Foody.id

Inilah tempat es krim legendaris di Purwokerto. Es Brasil lahir dari tangan kreatif Winawati Wangsaputri. Saat itu, istri dari Noto Hadiwardoyo ini menjadi anggota Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dan memulai usaha rumahan dengan membuat es lilin.  Es Brasil terbuat dari santan kelapa asli dan susu murni yang dikombinasikan dengan bahan alami seperti buah. Penggunaan pewarna makanan hanya ada pada produk tertentu. Itu pun untuk menonjolkan warna, seperti rasa durian.

Untuk kamu yang ingin membawa pulang Es Krim Brasil ini, tersedia Es Krim yang siap dibawa pulang dengan berbagai varian rasa. Namun tersedia juga tempat di lantai 2 untuk kamu yang ingin menikmati sajian es krim di tempat ini.

Alamat: Jalan Jend Suprapto, 25 RT 002/08, Purwokerto, 53114. (Dari perempatan Moro ke timur. Sampai perempatan ke arah Kebon Dalem belok kiri (ke arah utara). Brasil Ice Cream & Kopi ada di kiri jalan sekitar 100 meter dari perempatan.)

Chocoklik

chocoklik
Chocoklik.com

ChocoHouse & Cafe Chocoklik berdiri pada tanggal 30 Juli 2009, dengan OutLet Perdananya di Ruko Merdeka No 7-8, Purwokerto yang menyediaan menu khusus berbagai olahan coklat sekaligus merupakan salah satu Factory Outlet dari Rumah Produksi ChocoKlik Coklatnya ..So’klat. Bermula dari konsep sederhana, dengan ke khas-an sajiannya adalah olahan Coklat menjadikan outlet yang satu ini spesial dan unik.

Memang tidak terlalu banyak varian es krim yang disediakan oleh Chochoklik, namun  tempat yang nyaman bisa menjadi  salah satu solusi untuk menenangkan pikiran di siang yang panas.

Alamat: Ruko Merdeka No 7-8, Jl. Jend Sudirman. Purwokerto (Dari perempatan Moro ke barat. Sampai di pertigaan Stasiun Timur belok kanan (ke arah utara, arah Satlantas). Chocoklik ada di kiri jalan sekitar 50 meter dari pertigaan.)

Ice World – Food Court Moro

moro
ikha-notes.blogspot.co.id/

Moro merupakan magnet terkuat di Purwokerto. Bukan hanya bagi ibu-ibu yang ingin berbelanja, anak muda yang kerap kali menerima jawaban “terserah” dari pasangannya biasanya menjadikan Food Court Moro sebagai jalan keluar.

Di Food Court Moro terdapat banyak sekali pilihan makanan, namun hanya ada satu untuk es krim, yaitu di Ice World. Sesuai dengan namanya, di Ice World Moro terdapat banyak varian es krim yang ditawarkan. Salah satu yang unik adalah Es Krim Mblenger. Es Krim Coklat dengan porsi yang tidak biasa bisa membuat kamu mblenger saat memakannya. Tapi enak!

Mary Anne’s

Mary Anne's
klikHotel.com

Mary Anne,  the best ice cream, pancake & cuisine in town kini ada di Purwokerto!  Homemade Premium Ice Cream Shop dengan varian rasa terbanyak di Indonesia kini sudah ada di Purwokerto. Ice Cream yang dibuat oleh Mary Anne adalah Artisan Ice Cream, yang berarti “Home Made with a touch of art”. Alami tanpa pemanis buatan, pewarna, pengawet dan stabilizer pabrikan. Sangat aman dikonsumsi anak-anak. Dan yang terpenting adalah, less sugar.

Alamat: Jl. HR. Bunyamin (utara Gedung Widyatama UNSOED)

Itu dia daftar tempat es krim di Purwokerto. Semoga siangmu selalu menyenangkan (walau panas)!

PS: kalau kamu nemuin tempat es krim baru di Purwokerto, jangan malu-malu buat share ke temen-temen yang lain. Tinggal tulis aja di kolom komentar. 🙂

Admin Mongotrip

Admin Mongotrip

Lihat semua postingan menurut Admin Mongotrip

Akun resmi mongotrip.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *