Masuk

Brilian! Inilah Anak Bangsa yang Sukses di Dunia

Meski sering disebut sebagai negara ketiga, namun Indonesia memiliki kekayaan yang tiada tara. Kekayaan ini tidak hanya berbentuk kekayaan alam dan budaya saja, tetapi juga prestasi. Tidak sedikit anak bangsa menekuni bidang ketrampilan tertentu lalu berhasil meraih sebuah prestasi besar dan mendapat pengakuan dari dunia internasional.

n

Berikut ini sebagian contoh prestasi-prestasi yang berhasil ditorehkan para putra putri bangsa Indonesia tersebut.

n

Joey Alexander Sila

n


sumber: https://foto.tempo.co

n

Belum lama ini dunia musik internasional dikejutkan dengan pemunculan seorang anak kecil yang sangat piawai memainkan musik jazz dengan piano. Pianis muda kelahiran 25 Juni 2003 dan berasal dari Bali ini tampil dengan sangat memukau pada acara penghargaan musik yang dianggap sebagai ajang paling terbesar di dunia, Grammy Award tahun 2016.

n

Di ajang tersebut Joey tidak hanya tampil sebagai seorang bintang saja, namun juga sekaligus sebagai salah satu nominator Improvasi dan album instrumental jazz terbaik. Masing-masing dari nominosi tersebut diperoleh dari permainan musik berjudul Giant Steps dan My Favorite Things.

n

Permainan piano Joey di panggung pertunjukan dan penghargaan akbar tersebut memperoleh sambutan yang hangat dari para penonton. Semua musisi yang hadir memberi penghormatan kepada Joey dengan bertepuk tangan sambil berdiri atau standing applause.

n

Susi Susanti dan Yayuk Basuki

n


sumber: https://olahraga.kompas.com

n

Di bidang olahraga, muncul nama Susi Susanti seorang atlet putri bulutangkis yang berhasil meraih medali emas bagi bangsa Indonesia di ajang Olimpiade yang digelar pada tahun 1992 di Barcelona Spanyol. Di masa tersebut, Susi juga tercatat sebagai pemain bulutangkis nomor 1 tingkat dunia.

n

Sementara itu, di bidang olahraga tenis ada Yayuk Basuki yang prestasinya juga tidak kalah membanggakan. Pada era kejayaannya, petenis asal Yogyakarta kelahiran 30 November 1970 ini berhasil meraih 6 gelar kejuaraan sebagai pemain tunggal dan 9 kejuaraan sebagai pemain ganda. Setiap kali mengikuti perlombaan internasional Yayuk sering membuat para lawannya merasa was-was dan takut.

n

B.J. Habibie

n


sumber: https://kompas.com

n

Selanjutnya di bidang teknologi pasti semua orang tidak asing lagi dengan nama Bacharuddin Jusuf Habibie atau yang lebih populer dengan sebutan B.J. Habibie saja. Selain menyandang predikat sebagai mantan presiden, putra bangsa asal Sulawesi Selatan ini juga dikenal sosok yang sangat jenius terutama di bidang teknologi.

n

Di dunia internasional, tokoh yang pernah menjabat sebagai Menteri Riset dan Teknologi ini dianggap sebagai seorang ahli teknik mekanik khususnya dalam bidang konstruksi dan desain pesawat terbang. Di luar itu, beliau merupakan satu-satunya putra Indonesia yang mempunyai hak paten sebanyak 46 hak atas penemuan teknologi terbaru yang berhasil diciptakannya.

n

Musa Laode Abu Hanafi

n


sumber: https://suaramasjid.com

n

Bidang religi dan keagamaan juga tidak mau ketinggalan. Pada pertengahan bulan April 2016 lalu seorang bocah asal Indonesia sukses mengharumkan nama Indonesia dalam sebuah acara bertajuk Musabaqah Hifsil Quran atau MHQ internasional yang diadakan di Mesir.

n

Musa adalah satu-satunya wakil dari negara Indonesia yang mengikuti lomba Hafiz Al-Quran 30 juz untuk kategori anak-anak. Selain itu, dia juga jadi peserta paling muda karena peserta lainnya berusia di atas 10 tahun. Sedangkan Musa sendiri, ketika mengikuti ajang perlombaan ini masih berusia 7 tahun.

n

Ketika membawakan lantunan ayat suci umat Islam di atas panggung, penampilan bocah asal Bangka Belitung ini sempat membuat para menonton berdecak kagum. Bahkan lebih dari itu, ada seorang juri yang memberikan ciumannya di kepala Musa.

n

Semua yang disebutkan di atas hanya merupakan sebagian kecil prestasi yang berhasil diraih oleh bangsa Indonesia. Selain itu, masih banyak lagi prestasi-prestasi di bidang lain yang telah diraih oleh anak negeri kita demi mengharumkan nama Indonesia.

Admin Mongotrip

Admin Mongotrip

Lihat semua postingan menurut Admin Mongotrip

Akun resmi mongotrip.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *